Senin, 14 November 2016

Kue Bantal dan Guling

Kue bantal dan guling. Asal mula dinamakan kue bantal dan guling ini, tidak lain dikarenakan bentuknya yang menyerupai bantal dan satunya menyerupai guling. Sehingga, pedagang biasanya menjualnya berbarengan karena satu jenis. Di semarang, makanan ini disebut bolang baling, dan di Bandung sendiri mereka menyebutnya odogading, sedangkan di Jakarta kue ini biasa disebut Kue Bantal. Kue Bantal mempunyai tekstur yang lembut berbeda dengan kue guling yang berbentuk keras ketika digigit dan bentuknya seperti tali yang digulung-gulung. Namun secara rasa keduanya sangat mirip karena berbahan dasar sama. Bahan dasar dari kedua kue ini berasal dari tepung terigu yang dicampur dengan gula pasir, garam dan ragi yang kemudian digoreng hingga matang.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Author

Labels